Sinapi Surabaya

Mixed Feelings

Sinapi Surabaya

Minggu lalu kita mencoba salah satu kafe baru di Surabaya, Sinapi.
Posisinya ada di Surabaya barat, HR muhamad, daerah Ruko yang letaknya hampir di ujung jalan.
Pengalaman makan di sini termasuk campur aduk, sebagian memuaskan, sebagian lagi kacau, tapi overall masih bisa dinikmati.

Last week we had lunch in a newly opened cafe in Surabaya, Sinapi.
It's located in Western Surabaya, in Hr Muhamad street, in a home-office area near the end of the street.
Our experience here are quite amusing, some are good and some aren't as good, but overall it's still a positive experience.




update 2017 :

Sayangnya Sinapi saat ini sudah tutup, hari ini sempat kaget saat melewati HR Muhamad dan melihat lokasi resto sudah tutup. Tempat ini menurut saya termasuk cukup ok, entah kenapa hanya bertahan setahun lebih.

Taken from Instagram @Sinapi



Sinapi Surabaya


Sinapi Surabaya

Parking :(

Pengaturan parkirnya termasuk aneh, saya mendapati ada tempat kosong persis di depan pintu masuk Sinapi, tapi tetap diminta menitipkan kunci dan memakai layanan vallet.
Hingga saya pulang, mobilnya ya tetap di sana dan dikenakan Rp 10.000 untuk mengambil kunci saja tanpa mengerti sebenarnya layanan valletnya di mana.

The parking arrangement are just bizarre. At the time of my arrival, there's an empty parking space in front of the cafe, and I parked there by myself. Nevertheless I was asked to give my key for vallet. Until my departure, the car just sits there, and I ended up parking it myself and driving myself out, the vallet service here consists of baby sitting my car key, that's all, and it costs Rp 10.000.




Sinapi

Sinapi Surabaya

Kebersihannya cukup terjaga, ada staf yang rajin berkeliling dengan peralatan pembersih lantai termasuk pel. Walau demikian, kemarin ada salah satu staf yang jatuh karena licinnya lantai, untuk pengelola kafenya saran saya ada baiknya melakukan pengepelan saat mendekati jam tutup dan menggunakan penanda lantai licin untuk menghindari insiden. Kalau staf yang sudah mahfum kondisi saja bisa terjatuh apalagi tamu yang masih asing dengan tempatnya.

They keep the place clean and pristine which is a good thing. That being said, there's a staff member that slip and fell due to wet floor after mopping. I'd suggest to do mopping at the after hours or if it's a must, have a "wet floor" sign and a staff member to keep an eye on the area until it's completely dry, a common practice in Malls.
I reckon if a staff member who is quite familiar with the place could have an accident like that, the guest would be twice as susceptible.



Sinapi Surabaya
Tempat duduk kita persis di samping service area/ barnya, tapi cukup sulit mau memanggil waiters. Stafnya cukup cuek dengan kondisi meja, lebih sering melihat kondisi bar dan tidak terlalu perhatian ke tamu.
Saat kunjungan kita sebetulnya tidak terlalu ramai, terisi sekitar 60% dari total meja kursi yang tersedia.

Though we were seated just next to the service area / bar, we found it a bit hard to get service. The general waiting staff are a bit nonchalant, they generally just stand around, usually looking at anything else but the table they're serving.
During our visit, the table are about 60% capacity, so it's not that crowded in my opinion, but service does feel like a drag.



Sinapi Surabaya


Sinapi Surabaya

Sinapi Surabaya - Turkey Sandwich (Rp 40.000)


Sinapi Surabaya - Turkey Sandwich (Rp 40.000)


Sinapi Surabaya - Swiss Mushroom Burger? (Rp 50.000) / De'Burger (Rp 65.000)

Teman saya kemarin sempat memesan Swiss Mushroom Burger karena sedang pantang daging, tapi ternyata yang datang De'Burger. Berhubung yang pesan bukan sehari-hari vegetarian, jadi hingga separuh habis tidak sadar kalau yang dimakan itu daging bukannya olahan jamur seperti tertulis di menu. Mau komplain pun sudah sisa separuh, ya sudahlah pikir kita. Untuk yang vegetarian ada baiknya cek lagi pesanannya supaya tidak tertukar.


My friend ordered the Swiss Mushroom Burger since she want a vegetarian option that day. Since she wasn't a vegetarian, at first she couldn't tell if the burger had mushroom / meatless patty, turns out the burger being served were a beef patty

Sinapi - De Burger (Rp 65.000)
Foto burger kedua ini sudah pasti De Burger, pesanan burger kedua yang datang di meja. Rasanya lumayan enak dengan sayuran segar dan plating yang ok. Kentangnya diberi bumbu yang sedikit spicy, cocok dengan selera saya.

The second burger that arrive in the table is De Burger which I ordered. It tastes nice, with fresh vegetable and good plating. I like that they use spicy seasoning on the french fries.






Sinapi Carrot Cake

Makanan yang dihidangkan hari itu termasuk lumayan enak, dengan pengecualian cake satu ini. Rasanya relatif hambar dan sudah kering saat disajikan. Kualitasnya masih jauh kalau dibandingkan dengan standard bakery / hotel deli, meskipun dibandingkan item-item yang sudah di discount, masih jauh lebih enak cake diskonan (hotel biasanya mengadakan program discount setelah malam).
Harga satu slice carrot cake ini Rp 42.000, setara dengan bakery ternama dan hotel.

Other food are nice but there's an exception here, the cake. 
It's bland, it's dry and the taste is unappealing. It's still far cry from the standard we're used to see here, either from bakery or hotel's deli. Even when being compared with cakes on sale (usually during nights) on hotel's bakery corner, it's still much tastier than this cake. This cake is priced at Rp 42.000, similar to what hotels or famous bakery would offer.



Sinapi Carrot Cake


Secara keseluruhan pengalaman makan di sini masih cukup menyenangkan walau masih ada kekurangannya. Manajer / owner yang saat itu ada di kafe cukup perhatian dengan tamu, walaupun kadang staf lainnya susah untuk dipanggil, malah manajernya yang sering membantu kita dengan permintaan tambahan menu makanan dan minuman. 
Satu lagi masalah parkir yang membingungkan alangkah baiknya kalau diberi arahan jelas jadi petugas vallet fungsinya jelas dan tidak malah jadi penghambat.
Cakenya perlu dibenahi atau mungkin diganti sekalian kalau memang susah menjaga kesegerannya. 

All and all, I'm still quite satisfied with my visit here. The place is still new and there's many room for improvements, but I see that the owner / manager are quite attentive to the customer, though the 
waiting staff are sometime are less so. The other notable lack of service is in their vallet service, which at best is confusing and likely causing a hindrance in the parking process.
Pricing are reasonable for the quality, though they really must improve their cake quality.



Sinapi Menu

Sinapi Menu

Sinapi Menu - Beverages

Sinapi

Jl. H.R Muhammad No. 96, Surabaya 
Telepon:
+62- 812 - 30411146

Comments